Skip to content
Home » Puncak Bogor » Cimory Dairyland Puncak Bogor 2024 : HTM, Wahana, Fasilitas, Lengkap

Cimory Dairyland Puncak Bogor 2024 : HTM, Wahana, Fasilitas, Lengkap

cimory dairyland puncak
Alamat Cimory Dairyland PuncakHarga Tiket Masuk
Jl. Raya Puncak KM 75 Desa Cipayung Girang, Kec. Megamendung, BogorRp. 40.000 (Lihat rinciannya di bawah)

Musim liburan segera tiba. Setiap orang nyaris ingin rekreasi ke tempat-tempat unik seperti puncak dan sejenisnya. Jika demikian adanya, kami rekomendasikan kaka-kaka untuk go to Cimory Dairyland Puncak. Pernah ke sini?

Ya tempat ini memiliki khas tersendiri dibanding dengan tempat wisata lain. hal itu karena Cimory Dairyland ini menggabungkan suasana peternakan Amerika dengan Eropa. Woooww!

Terutama bagi kaka-kaka yang berada di Jabodetabek, beneran deh kudu coba melipir ke sini. Ditambah lagi susananya sangat edukatif, adem, sejuk, dan sangaaat instagramable. Nih, min kasih tahu info lengkapnya ya.

Harga Tiket Masuk Wisata Cimory Dairyland Puncak Bogor

Sebelumnya harus kami infokan bahwa untuk anak-anak yang tingginya kurang dari 80 CM bisa masuk dengan GRATIS. So, kalau bapak-bapak punya anak bocil, bawa sajah ke sinih.

Adapun tiket yang dimaksud di sini adalah tiket masuk dan tidak termasuk tiket setiap wahana. Artinya, kalau masuk ke sini cuma buat nyantuy alias ngajengjehe, ya gpp bayar tiket masuk aja. wkwk

Daftar Harga Tiket Masuk Cimory Dairyland Puncak Bogor

JENIS TIKETWEEKENDWEEKDAY
HTM DairylandRp. 40.000Rp. 30.000
HTM Magic VillageRp. 30.000Rp. 30.000
HTM De WindmilllsRp. 30.000Rp. 30.000
HTM Paket Kombo 1 (Dairyland & Magic Village)Rp. 65.000Rp. 55.000
HTM Paket Kombo 2 (Dairyland & De Windmills)Rp. 65.000Rp. 55.000
HTM Paket kombo 3 (Dairyland & De Windmills & Magic Village)Rp. 85.000Rp. 75.000
BACA :   Info Terbaru Paragliding Bukit Gantole Puncak (Update 2024)

Note : Cimory Dairyland Puncak menggabungkan tiket Dairyland, Magic Village dan De Windmills, atau bisa juga secara terpisah. Tergantung wisatawan mau go ke yang mana.

Jam Buka

Bagi kaka2 yang mau ke sini jangan khawatir keburu tutup, karena waktunya cukup lama yaitu dari pagi sampeeee sore. Kendati demikian, sebaiknya datang lebih awal biar lebih fresh, terlebih lagi kadang tempat-tempat di sekitarnya suka tutup lebih awal daripada Cimory nya.

WEEKENDPukul 07.00 sd 17.00 WIB
WEEKDAYPukul 07.30 sd 17.00 WIB

Info Lengkap Cimory Dairyland Puncak Bogor

cimory dairyland puncak

Wisata Cimory Diryland Puncak merupakan tempat wisata terbaru di Puncak Bogor tepatnya dibuka pada tahun 2021.

Jadi bagi kaka-kaka yang belum pernah ke Puncak lagi sejak awal Pandemi mungkin belum mengalami mampir ke tempat ini.

Cimory Dairyland mengusung tema peternakan dengan konsep kandang terbuka luas, terutama domba dan sapi bisa kaka-kaka jumpai di sini. Jadi cocok banget untuk bawa anak-anak sebagai bentuk edukasi kepada mereka.

Di samping itu, di sini juga ada area Magic Village yang bernuansa negeri dongeng. dan tentu saja, ada juga berbagai wahana untuk berbagai kalangan baik dewasa maupun anak-anak.

Area Dairyland

are dairyland

Area ini merupakan area utama dari Cimory Dairyland Puncak. Di sini wisatawan akan disuguhkan peternakan ala luar negeri. Setelah memasuki ruang tiket yang berbentuk lumbung padi, kaka akan segera menyaksikan semua pemandangan ini.

Lebih lengkapnya lagi, di area ini ada beberapa spot diantaranya lapangan rumput luas, kandang-kandang peternakan dengan berbagai hewan yang berbeda jenis seperti domba, sapi perah, burung unta, bebek peking dsb.

Selain melihat dan memotret, wisatawan juga bisa ‘bercengkrama’ dengan hwan-hewan tersebut seperti memerah susu sapi atau sekedar memberi makan.

BACA :   10 Hotel untuk Honeymoon di Puncak Bogor (Update 2024)

Wisatawan tak perlu khawatir, semua hewan di sini sudah jinak dan biasa berinteraksi. Oya, dikecualikan dari hewan-hewan berbahaya seperti ular, buaya, dan sejenisnya. Jangan coba-coba ngajak ‘ngopi-ngopi’.

Area Magic Village

area magic village dairyland puncak

Sudah puas dengan area Dairyland, wisatawan bisa melipir ke area Magic Village melalui gerbang terowongan berbentuk lingkaran.

Bak pintu ajaib, setelah sampe di area yang dituju, wisatawan akan dibuat terheboh-heboh dengan suasana seperti negeri entah berantah. suppper indah.

Kalau wisatawan pernah nonton film kurcaci, nah di sini itu seperti itu. Rasanya kita masuk dunia makluk kecil-kecil itu. aaaah jadi pengen ketemu ama ratunya. wkwkw.

Area Restoran

area restoran dairyland

Jangan lupa kalau sudah lelah berkeliling, kini saatnya ngisi perut. yap, bersantai di restoran sembari menikmati hidangan.

Berbagai menu bisa kaka2 pilih sesuai selera dan tentunya sesuai isi kantong. wkwkw.

oya, selain menu makanan, ada hal yang unik di restoran ini yaitu bentuk bangkunya gelondongan dan bentuk mejanya seperti gentong. qiqiq

Area Bermain

wahana bermain dairyland puncak

Bagi para bocil, bermain di tempat wisata adalah sesuatu yang harus dilakukan agar nantinya tidak teringat terus sesampai di rumah.

Khusus di CDP ini kaka2 bisa ajak si bocil main kereta keliling, latihan memanah, naik kuda, dan sebagainya.

Dari sekian jenis permainan sebaiknya kaka coba naik kereta traktor yaitu gerobak yang ditarik traktor ….dodododod, rasanya kaya sedang di peternakan realll.

Fasilitas Cimory Dairyland Puncak Bogor

  • parkir
  • mushala
  • toilet
  • restoran
  • wahana bermain
  • area berfoto
  • sewa kostum
  • taman hewan
  • dll

Demikian sekilas info yang bisa min sharingkan, semoga bermanfaat. Jangan lupa bawa camera pintar kaka agar bisa bermanja-manja dengan spot-spot yang menggoda. Jangan sampe hasil jepretan kaka ngeblurr….rugi banget. wkwkwk.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *